en id

Bersiap Hadapi Tantangan Bisnis, Sejumlah Karyawan Ikuti Pelatihan Airline Route Management Development

08 Nov 2017

kembali ke list


Banjarbaru – PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandara Syamsudin Noor menggelar Pelatihan Airline Management of Route Development yang resmi dibuka pada Senin, 6 November 2017 lalu.  Bertempat di Hotel Novotel Banjarbaru, acara ini secara resmi dibuka oleh Alfasyah selaku Shared Services Department Head yang sekaligus mewakili General Manager Bandara Syamsudin Noor.

Dalam kesempatan tersebut beliau membacakan sambutan Direksi Direktur Personalia dan Umum,  Adi Nugroho yang menyinggung mengenai capaian tahun lalu yang dinilai bahwa Perusahaan telah mampu menghadapi tantangan perekonomian dan mampu mencapai pertumbuhan yang cukup baik di bidang keuangan, serta perseroan mampu mencapai target laba setelah pajak.

Mengenai tujuan diselenggarakannya acara ini Alfasyah menerangkan “Program ini kami selenggarakan agar karyawan memiliki kemampuan menyusun strategi, perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan usaha-usaha yang dilakukan dalam rangka meningkatkan produksi dan pendapatan aviasi. Untuk waktunya kita jadwalkan selama tiga hari yakni hingga Rabu (8/11).” Ungkapnya.

“Melalui Pelatihan Airline Management of Route Development Batch II Tahun 2017 ini diharapkan peserta pelatihan dapat memberikan rekomendasi atas usaha-usaha yang dilakukan dalam rangka meningkatkan produksi dan pendapatan usaha dari bidang aviasi dalam hal ini melalui route development.”  tambahnya

Pelatihan kali ini menghadirkan Bayu Widianto selaku pengajar dari Garuda Indonesia yang kemudian ditutup dengan penyematan tanda peserta kemudian diakhiri dengan doa bersama (Humas BDJ)